College of the Desert - Intensive English Academy


Tersedia lebih dari 85 pilihan program gelar dan sertifikat termasuk Administrasi Bisnis, Ilmu Komputer, Desain Digital, Manajemen Hotel/Restoran, Pendidikan Anak Usia Dini dan banyak lagi program lainnya baik dalam ilmu liberal maupun sains.
Selamat Datang di College of the Desert dan Intensive English Academy!
Menuntut Ilmu di Kota Palm Springs yang Indah
College of the Desert (COD) adalah community college (perguruan tinggi) 2-tahun yang berkembang yang terletak tidak jauh dari kota resor yang terkenal Palm Springs, California. Di COD, mahasiswa dapat memilih lebih dari 60 program gelar dan sertifikat seperti Biologi, Administrasi Bisnis, Ilmu Komputer, Manajemen Hotel/Restoran, Arsitektur dan banyak pilihan transfer lainnya. Kami juga menyambut mahasiswa yang mempunyai nilai ketrampilan berbahasa Inggris yang rendah untuk memulai pendidikan mereka dalam Intensive English Academy (Akademi Inggris Intensif) kami yang mendukung. Lokasi kami berada tidak jauh dari Los Angeles, San Diego, Disneyland dan pantai California yang indah. COD sangat mengutamakan keberhasilan transfer. Pengajar, konselor, dan pegawai kami mempunyai fokus dalam membantu mahasiswa untuk mentransfer ke universitas negeri dan swasta terbaik di Amerika Serikat, seperti UCLA, UC Berkeley dan banyak lagi. Biaya kuliah yang terjangkau, program homestay, dan biaya hidup yang rendah membuat COD menjadi salah satu community colleges yang bernilai lebih di Amerika Serikat.
College of the Desert adalah perguruan tinggi 2-tahun berakreditasi penuh yang didirikan pada tahun 1958 dan menawarkan:
- Transfer mahasiswa berjumlah besar ke University of California (UC) dan California State University (CSU)!
- Persyaratan nilai TOEFL yang rendah: hanya 45 (iBT) atau 450 (tertulis) yang diwajibkan untuk penerimaan masuk
- Dengan biaya kuliah dan biaya hidup yang rendah, COD menjadi salah satu community colleges yang bernilai lebih di Amerika Serikat.
- Belajarlah Bahasa Inggris di Intensive English Academy kami! Nikmati pelatihan Bahasa Inggris sebanyak 30 jam per minggu.
- Proses penerimaan yang mudah! Hanya perlu satu aplikasi untuk tingkat belajar Bahasa Inggris dan tingkat college!
- Layanan lengkap bagi mahasiswa! Disediakan oleh Kantor Mahasiswa Internasional!
- Lokasi ideal bagi mahasiswa yang menginginkan lingkungan Southern California yang nyaman, aman, dan menarik.
Peluang Mentransfer
Selain kampus University of California dan California State University, College of the Desert menyiapkan mahasiswa untuk melanjutkan ke universitas swasta dan universitas bergengsi lainnya di seluruh Amerika Serikat. Para pembimbing mahasiswa internasional kami akan membantu Anda untuk meraih tujuan transfer melalui bimbingan konseling individual, workshop kelompok dan pendaftaran. Jika nilai lebih adalah prioritas Anda, kami dapat membantu Anda untuk menemukan universitas transfer yang menawarkan beasiswa transfer untuk mahasiswa internasional! Sebagai tambahan kami membawa mahasiswa internasional kami untuk mengunjungi universitas lokal, dan para perekrut dari universitas-universitas seringkali datang mengunjungi College of the Desert untuk bertemu dengan mahasiswa internasional kami!
Intensive English Academy
Intensive English Academy (IEA) sangat tepat bagi mahasiswa yang ingin meningkatkan Bahasa Inggrisnya sebelum memulai kuliah di college atau yang hanya ingin belajar Bahasa Inggris di kota Palm Springs yang indah! IEA menawarkan pengajaran Bahasa Inggris 30 jam per minggu selama 16 minggu. Juga tersedia program 8 minggu bagi mereka yang waktu belajarnya terbatas di Amerika. Pelajaran difokuskan pada keterampilan tata bahasa, membaca, menulis, mendengar dan berbicara. Pelajaran ditawarkan dari tingkat pemula hingga mahir. Mahasiswa yang melengkapi Tingkat Mahir dapat memasuki COD tanpa TOEFL!
Layanan Mahasiswa
Mahasiswa internasional akan mendapat layanan yang lengkap di College of the Desert dan Intensive English Academy, termasuk konsultasi akademis, pusat bimbingan, pusat komputer, pusat transfer, pusat karir, pusat kesehatan, kegiatan dan klub mahasiswa, atletik, ruang makan, toko buku dan perpustakaan.
Staf yang berpengalaman di Kantor Mahasiswa Internasional menawarkan sejumlah layanan tambahan, termasuk:
- Bimbingan Transfer ke Universitas
- Bimbingan Akademik
- Aktifitas budaya dan sosial yang teratur
- Program Host Family Amerika
- Konsultasi Imigrasi
- Layanan bimbingan belajar
- ... dan banyak lagi lainnya!
Pendaftaran untuk Penerimaan Masuk
Mendaftar ke COD dan the IEA mudah sekali! Kirimkan Aplikasi Mahasiswa Internasional beserta dokumen-dokumen yang diwajibkan sebagai berikut:
- Ijazah sekolah menengah atas
- Bukti dukungan finansial untuk membayar biaya kuliah dan biaya hidup
- Biaya aplikasi sebesar US $30.00
- Permohonan Tempat Tinggal
- COD memerlukan nilai TOEFL 45 (iBT) atau 450 (tertulis), 5 IELTS atau EIKEN STEP 2
- IEA: nilai TOEFL tidak diwajibkan
Kirim dokumen-dokumen yang diwajibkan sebelum batas waktu program:
College of the Desert: Menawarkan dua tanggal penerimaan per tahun dan batas waktunya adalah: Semester Musim Gugur - 1 Juli; Semester Musim Semi - 1 Desember
Intensive English Academy: Menawarkan lima tanggal penerimaan per tahun dan batas waktunya adalah: Penerimaan sepanjang tahun
Apa Kata Mahasiswa tentang COD dan the IEA:
Saya akan merekomendasikan COD ke mahasiswa internasional lain karena saya merasa program mahasiswa internasional di COD sangat mendukung dan membantu mahasiswa yang belum terbiasa dengan kehidupan di Amerika Serikat. - Sumire, Jepang
Para pengajar di COD memiliki kompetensi akademis dan pedagogis yang baik. Pembahasan topik dalam perkuliahan disajikan dalam cara yang konstruktif dan menarik. Yongcheng, Cina
Palm Desert adalah tempat yang sangat ramah dan semua orang di COD bersikap sangat baik dan sangat membantu. Saya benar-benar menyukai variasi mata kuliah di COD dan pilihan kelas-kelas di siang hari dan malam hari. - Joanna, Polandia
Saya bisa mengatakan bahwa saya mengalami masa terbaik dalam hidup saya ketika kuliah di COD. Saya bertemu dengan banyak orang dari seluruh dunia. - Klaus, Austria
Kami berharap dapat bertemu dengan Anda di College of the Desert dan Intensive English Academy segera!
Biaya
$15,000—$20,000 Semester
Fakta cepat
Afiliasi
Negeri
Program-Program Utama
Bisnis, Ilmu Komputer, Manajemen Bisnis
Tipe Perguruan Tinggi
Community College/2-tahun
-
Jumlah
Medium -
Jenis Kelamin Mahasiswa
Co-ed -
Affiliasi Agama
No Affiliation -
Beasiswa untuk Pelajar Internasional
Tidak -
Tersedia Penerimaan Masuk Bersyarat?
Ya -
Lokasi
Pinggir Kota -
Tipe Akomodasi
Homestay, Apartemen